Selasa, 28 April 2020


BAHASA INDONESIA KELAS XI SMK
MEMPERSIAPKAN PROPOSAL
MATERI KE 4
Untuk Rabu, 28 April 2020


Pada pembelajaran minggu yang lalu, kalian telah mempelajari apa itu proposal, sistematika proposal dan jenis-jenis proposal, kali ini kita akan mempelajari kebahasaan dari proposal..


4. KEBAHASAAN PROPOSAL

            Sama seperti teks lainnya, teks proposal juga mempunyai kebahasaan, berikut kebahasaan dari teks proposal :

a.         Pernyataan argumentatif, yaitu kalimat yang berisi gagasan pribadi yang dikembangkan oleh penulisnya berupa pendapat, ide dan opini. Misalnya “Harga beras organik melesat tinggi dibanding beras biasa di tahun 2020.
b.        Pernyataan persuasif, yaitu kalimat yang biasanya digunakan untuk mengajak atau melakukan sesuatu. Biasanya ditandai dengan kata ayo, marilah atau pernyataan lainnya yang mengajak. Contohnya “ayo berolahraga”, “makan yang teratur !” dan lain sebagainya.
c.         Kata-kata teknis, yaitu kata-kata yang mengandung istilah-istilah tertentu yang berkaitan dengan bidang kegiatan atau keilmuan, misalnya istilah biologi yaitu bakteri, virus dll.
d.        Kata kerja tindakan, yaitu kata kerja yang menyatakan langkah-langkah kegiatan, misalnya membaca, mengamati dan lain-lain.
e.         Kata pendefinisian, yaitu kata yang mengungkapkan makna, katerangan atau ciri utama dari orang, benda, proses atau aktivitas, ditandai oleh penggunaan kata merupakan, adalah, yaitu, yakni.
f.         Kata perincian, yaitu kata yang berisi penjabaran suatu objek, biasanya menceritakan lebih dalam mengenai baik itu maksud, asal usul, manfaat, contoh, proses, data diri seseorang dan lain-lain. Misalnya kata selain itu, pertama, kedua, ketiga dan lain-lain.
g.        Kata keakanan, yaitu kata yang digunakan untuk maksud apa yang mau dikerjakan atau dilakukan, seperti kata akan, diharapkan, direncanakan.


Sumber: Buku Bahasa Indonesia kelas XI
                Typoonline.com
                Gurupendidikan.com
                Ibnudin.net

TUGAS 4
Untuk menjawab soal berikut, cermati dan pahami contoh materi diatas !

1.      Carilah sebuah proposal, isilah tabel dibawah ini dengan menuliskan kalimat yang mengandung “pernyataan argumentatif, pernyataan persuasif, kata-kata teknis, kata kerja tindakan, kata pendefinisian, kata perincian, dan kata keakanan di kolom kutipan teks dibawah ini !
Fitur Kebahasaan
Kutipan Teks
Pernyataan argumentatif

Pernyataan persuasif

Kata-kata teknis

Kata kerja tindakan

Kata pendefinisian

Kata perincian

Kata keakanan


Note : Tugas dikirimkan melalui email : aimaryani103@gmail.com
Melalui WA atau google classroom. Boleh berbentuk foto atau tulisan.
Tidak boleh sama dengan teman, jika sama maka tugas diulang!

Mengerjakan tugas berarti hadir, tidak mengerjakan tugas berarti dianggap tidak hadir !

Terimakasih kepada yg sudah mengerjakan tugas, setiap tugas dari kalian masuk kedalam nilai ya, materi ini akan muncul di ulangan nanti, so.. jangan malas untuk belajar, semaangaaat !!!

Selasa, 21 April 2020


BAHASA INDONESIA KELAS XI SMK
MEMPERSIAPKAN PROPOSAL
MATERI KE 3
Untuk Rabu, 22 April 2020

Pada pertemuan kali ini, kita akan mempelajari tentang proposal. Adakah yang tahu apa itu proposal? Jika kamu termasuk orang yang senang berorganisasi atau sering terlibat dalam suatu kegiatan biasanya kalian tidak asing dengan istilah proposal. Yuu kita cari tahu lebih lanjut tentang proposal, agar pengetahuan kalian bertambah dan menjadi orang yang serba tahu..check this out..

1.    Pengertian Proposal
Proposal adalah rencana kegiatan yang dituliskan dalam bentuk rancangan kerja yang akan dilaksanakan. Rencana tersebut harus dituliskan agar pihak yang berkepentingan dapat memahami dengan baik, memberikan izin, dan menyumbangkan dana supaya kegiatan tersebut bisa terlaksana.

2.    Jenis Proposal Secara Umum
Terdapat beberapa jenis proposal yaitu :
1). Proposal Bisnis
Proposal bisnis atau proposal usaha merupakan jenis proposal yang berkaitan dengan dunia usaha atau rancangan rencana kerja yang disampaikan baik itu oleh perseorangan maupun kelompok kepada investor.
2). Proposal Kegiatan
Proposal kegiatan merupakan pengajuan rencana suatu kegiatan baik itu bersifat individu maupun kelompok. Contoh proposal kegiatan, diantaranya proposal kegiatan pentas seni budaya, proposal kegiatan perpisahan sekolah dan proposal kegiatan perkemahan dll.
3). Proposal Penelitian
Proposal penelitian merupakan suatu acuan, ide, usulan, ide atau gagasan yang ditujukan pada badan, instansi atau yang lainnya untuk mengadakan sebuah penelitian terhadap sebuah masalah. Proposal berisi tentang gambaran singkat penelitian, latar belakang dan maksud serta tujuan, alasan mengapa isi atau topik terut diangkat, waktu yang dibutuhkan, lokasi penelitian dll.
4). Proposal Wirausaha
Dalam proposal wirausaha perlu dipahami pada siapa proposal anak ditujukan, apakah pada Owner (pihak intern yang mempunyai jabatan lebih tinggi), Mitra (partner yang akan diajak kerjasama), lembaga perizinan dan atau pada pihak sponsor. 
3.     Sistematika Proposal
1.      Latar Belakang
2.      Masalah dan Tujuan
a. Masalah  
b. Tujuan
3.      Ruang Lingkup Kegiatan
a. Objek
b. Jenis-Jenis kegiatan
4.      Kerangka Teoretis dan Hipotesis
a. Kerangka teoretis
b. Hipotesis
5.      Metode
6.      Pelaksana Kegiatan
a. Penanggung jawab
b. Susunan personalia
7.      Fasilitas yang Tersedia
a. Sarana
b. Peralatan
8.      Keuntungan dan Kerugian
a. Keuntungan-Keuntungan
b. Kemungkinan kerugian
9.      Lama Waktu dan Tempat Pelaksanaan
a. Waktu
b. Tempat
10.  Anggaran Biaya
11.  Daftar Pustaka
12.  Lampiran-Lampiran

Kalian sudah mengetahui sistematika proposal, adapun sistematika proposal
dapat berbeda tergantung jenis proposalnya, yang kita pelajari kali ini yaitu proposal kegiatan yang lebih sederhana.

Contoh Proposal
Contoh Proposal Kegiatan Pentas Seni dan Bazzar

Proposal
Pelaksanaan Kegiatan Pentas Seni dan Bazzar
Di SMK 01 BEKASI

A.        Latar Belakang
           Kita sepakat bahwa untuk melestarikan budaya Indonesia perlu berbagai cara untuk mempromosikannya agar nilai budaya Indonesia semakin tinggi dinegara-negara lain. Kita patut malu apabila ada budaya kita yang diklaim oleh negara lain.
                       Dengan adanya pentas seni yang bertemakan kebudayaan Indonesia. Kita sebagai generasi muda patut berbangga karena sekolah kita mengadakan acara seperti ini acara yang membawa nama baik budaya dan bangsa Indonesia sebagai tanah kelahiran kita. Sekolah kita patut menjadi contoh oleh sekolah-sekolah lain.

B.        Nama Kegiatan
            Pelaksanaan kegiatan pentas seni dan bazzar di  SMK 01 BEKASI

C.        Tema Kegiatan
            “ Dengan kegiatan Pentas Seni dan Bazzar, kita dapat melestarikan kebudayaan     Indonesia.”

D.        Tujuan Kegiatan
            Tujuan yang hendak dicapai melalui pelaksanaan kegiatan Pentas Seni dan Bazzar ini        adalah :
            1.    Menambahkan motivasi kepada siswa bahwa pentingnya kebudayaan
            2.    Menambah rasa percaya diri siswa
            3.    Membebaskan siswa untuk berekspresi dengan kebudayaannya
            4.    Meningkatkan ilmu siswa tentang kebudayaan Indonesia

E.        Peserta
            Peserta Pelaksana kegiatan seni meliputi :
1.         Komita sekolah……………………………..…..............:   15 orang
2.         Guru…………………………………………................:   60 orang
3.         Siswa kelas X………………………………………......: 360 orang
4.         Karyawan sekolah………………………….…………..:  15 orang
                                                                                                 Jumlah  450 orang

F.       Hasil yang diharapkan
            1.   Terciptanya kerjasama yang baik antara siswa-siswa
            2.   Terciptanya rasa percaya diri siswa

G.     Panitia Penyelenggara
Ketua Panitia                         :
Wakil Ketua                          :
Sekretaris                              :
Bendahara                             :
Sie. Humas                            : a.
                                                                      b.
Sie. Konsumsi                       : a.
                                                                      b.
Sie. Promosi dan Dana         : a.
                                                                      b.
Sie.  Dokumentas                  : a.
                                                                      b.
Pembantu Umum                  : a.
                                                                      b.
                                                                      c.

H.     Alokasi Dana
          a.) Rencana Pemasukan
             (1) Dana Sekolah    Rp 3.800.000,-                                         Rp 3.800.000,-
             (2) Iuran tiap siswa Rp 15.000 x 380 siswa                            Rp 5.700.000,-
                                                                        Jumlah                          Rp 9.500.000,-

          b.) Rencana Pengeluaran
            (1) Kesekretariat                                                                      Rp    500.000,-
            (2) Konsumsi  455 x Rp 5.000,-                                              Rp 2.275.000,-
            (3) Dokumentasi                                                                      Rp    150.000,-
            (4) Perlengkapan panggung pentas                                         Rp 3.500.000,-
            (5) Penyewaan Sound Sistem                                                  Rp 1.200.000,-
                                                                        Jumlah                         Rp 7.625.000,-

I.        Waktu dan Pelaksanaan Pentas Seni dan Bazzar
          Pentas Seni dan Bazzar dilaksanakan pada :
          Hari, tanggal   : 15 Mei 2014
         Waktu              : 08.00 – 17.00 WIB
         Tempat             : SMK 01 BEKASI

J.          Penutup
                   Demikian proposal kegiatan Pentas Seni dan Bazzar ini. Semoga dapat memenuhi harapan kita semua dan kita semua dapat menghormati budaya kita. Saya ucapkan terima     kasih.

                                                                                                         Bekasi, 05 April 2014                      
Menyetujui PenanggungJawab Kegiatan                     
Ketua Penyelenggara                                                  Wakil Ketua Penyelenggara



( Siti Nadillah Salasa )                                                       ( Muhammad Arif )




DAFTAR PUSTAKA :
http://aria-prasetiadharma.blogspot.com/2014/04/proposal.kegiatan.html
http://cerahmasadepanku.blogspot.com/2012/10/contoh-proposal-kegiatan-pentas-seni.html
http://www.hambali.me/2013/09/contoh-proposal.html
http://communityngrapah.blogspot.com/p/proposal-kegiatan-17-agustus-1945_6428.html
http://www.academia.edu/4027646/PROPOSAL_KEGIATAN_HUT_RI_68





TUGAS 3
Untuk menjawab soal berikut, cermati dan pahami contoh proposal diatas !

  1.     Termasuk jenis apakah proposal diatas ? Kemukakan pendapatmu secara jelas !
  2.        Jelaskan apa latar belakang proposal tersebut dengan bahasamu sendiri !
  3.       Apakah tujuan yang ada dalam proposal tersebut sesuai dengan tema? Jika iya berikan  penjelasan yang akurat !
  4.      Setelah kalian membaca dan memahami isi dari proposal tersebut, apa kekurangan dan kelebihan dari proposal tersebut ? Berikan masukan atau saranmu!
 




Note : Tugas dikirimkan melalui email : aimaryani103@gmail.com
Melalui WA atau google classroom. Boleh berbentuk foto atau tulisan.
Tidak boleh sama dengan teman, jika sama maka tugas diulang!

Mengerjakan tugas berarti hadir, tidak mengerjakan tugas berarti dianggap tidak hadir !


Sumber: Buku Bahasa Indonesia kelas XI
            Pengajar.co.id
            dilahsalasa.blogspot.com